1. Teknik Pesawat Udara (TPU)
Program studi yang mempelajari tentang gambar teknik, aerodynamic fundamental, aircraft material, aircraft hardware dan tools equipment, aircraft structure, tenaga pendorong/power plant, flight control, aircraft system, dan pengetahuan Civil Aviation Safety Regulation (CASR).
2. Teknik Ketenagalistrikan (TK)
Program studi yang mempelajari tentang teori dasar listrik, bahan ketenagalistrikan, alat kerja kelistrikan, alat ukur listrik, perangkat lunak gambar teknik listrik, sistem tenaga listrik, perencanaan instalasi listrik, pembuatan panel, konektor listrik, pemeliharaan mesin listrik, peralatan cerdas kelistrikan.
3. Teknik Mesin (TM)
Program studi yang mempelajari tentang teknik dasar komponen mesin, manufaktur mesin, peralatan angkat dan pemindah bahan, CAD, simulasi CAM-CNC, mould and dies, plastic moulding, jig and fixture, pengelasan, dasar sistem mekanik, bushing & bearing, transmisi mesin, dan pemipaan.
4. Teknik Otomotif (TO)
Program studi yang mempelajari tentang teknik dasar bidang otomotif, alat ukur, penggunaan tools, pemeliharaan, perbaikan, pembentukan body kendaraan, perakitan, pengenalan alat berat, komponen otomotif, engine, pemindah tenaga, casis, kelistrikan kendaraan, sistem hidraulik dan pneumatik.